Banyak Wisatawan Tidak Punya Ponsel Pintar, Bawa HP Jadul

Banyak Wisatawan Tidak Punya Ponsel Pintar, Bawa HP Jadul

KORANBERNAS.ID, GUNUNGKIDUL  -- Mulai Rabu (20/10/2021), berbagai obyek wisata di Gunungkidul mulai dibuka. Meski pembukaan tempat wisata ini langsung mendapat sambutan antusias masyarakat, namun masalah aplikasi PeduliLindungi menjadi kendala.

Meski setiap wisatawan diwajibkan menggunakan aplikasi PeduliLindungi, namun terkendala tidak semua pengunjung obyek wisata mempunyai aplikasi tersebut. Sebagaimana di Pos Pemungutan Retribusi (TPR) pintu masuk Pantai Baron, banyak wisatawan yang tidak memiliki ponsel pintar alias smartphone.

“Banyak pengunjung HP-nya jadul, sehingga tidak punya aplikasi PeduliLindungi,” kata Heri Mulyono, salah satu petugas TPR Baron. Untuk mengatasi masalah ini, pengunjung bisa menunjukkan bukti sudah divaksin. Bisa berbentuk kartu sertifikat, atau kartu vaksin yang diberikan oleh petugas kesehatan.

Selain menggunakan aplikasi, petugas juga menyiapkan lembar QR Codeode PeduliLindungi. Lembar inilah yang digunakan agar pengunjung bisa memindai QR Code dan ada bukti status "Check-In" di ponselnya.

Sesuai ketentuan, pengunjung dibatasi maksimal hanya 25 persen dari kapasitas total selama uji coba terbatas ini. Heri mencontohkan, untuk Pantai Baron maksimal sekitar dua ribuan orang, sedangkan Kukup sekitar 1.700-an.

Pemerintah Kabupaten Gunungkidul resmi membuka 27 destinasi wisata mulai Selasa. Keputusan diambil seiring turunnya status aglomerasi DIY menjadi PPKM Level 2.

Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Sekretaris Daerah Gunungkidul, Drajad Ruswandono. Adapun 27 destinasi tersebut sudah memenuhi persyaratan, seperti sertifikat CHSE dan QR Code PeduliLindungi, meliputi Kawasan Baron, Seruni, kawasan Pantai Wediombo, Siung, Ngrenehan, Ngedan, Gesing dan Timang.

Selain itu, Gunung Gentong, Goa Cerme, Gunung Gambar, Taman Batu Mulo, Bejiharjo Edupark, Watugupit, Sri Getuk Bleberan, Hutan Wonosadi, dan Green Village Gedangsari.

Kemudian, Embung Sriten Nglipar, Kali Suci Cave Tubing Semanu, Telaga Jonge, Cempluk Kesamben, Taman Wisata Embung Bembem, Kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran, Kawasan Goa Pindul, Luweng Sampang, Dam Beton dan Teras Kaca. (*)