Bupati Bantul Goreng Ayam, Tandai Peluncurkan Zchicken

Bupati Bantul Goreng Ayam, Tandai Peluncurkan Zchicken

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Bupati Bantul H Abdul Halim Muslih meluncurkan program usaha Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) yang diberi nama ZChicken di Pendopo Parasamya, Kamis (20/10/2022).

Peluncuran ditandai dengan menggoreng ayam balut tepung oleh bupati dan istri Hj Emi Masruroh dengan didampingi Kapolres AKBP Ihsan SIK, Pimpinan Baznas RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan MA serta Ketua Baznas DIY, Puji Astuti.

Ketua Baznas Kabupaten Bantul KH Damanhuri mengatakan bantuan yang diberikan ada 41 outlet. Penerima bantuan ini menyebar di beberapa kapanewon. Sebelum menerima, para penerima (mustahik) telah menerima pelatihan.

“Kami memilih chicken sebagai program pengentasan kemiskinan dengan pertimbangan masyarakat kita menjadikan ayam nomor dua sebagai lauk setelah tempe dan tahu pada urutan pertama,” kata Saidah.

Penerima bantuan ini diharapkan bisa dientaskan dari kemiskinan dan hidup sejahtera. Setiap mustahik  menerima paket bantuan Rp 12,5 juta terdiri gerobak, peralatan berjualan, bahan baku hingga pelatihan.

“Mereka dilatih bagaimana membuat ayam goreng atau chicken tadi sesuai dengan standar rasa yang kami miliki. Bahan baku berupa ayam ataupun tepung, akan ada koperasi yang memasok dan dikelola mereka sendiri,” katanya.

Saat ini, Baznas sedang mengembangkan peternakan ayam di Kebumen dan Purworejo. Hasilnya bisa untuk memasok bahan baku ZChicken.

Di seluruh tanah air outlet ZChicken saat ini ada 1.600 dan untuk DIY 130, sejumlah 41 di Kabupaten Bantul.

“Harapannya program usaha ini bisa ikut mengurangi angka kemiskinan di Bantul,” katanya.

Selain itu Baznas juga banyak meluncurkan program bagi masyarakat seperti  Kita Jaga Usaha (KJU) yang menyasar 2.800 usaha kecil dan mendapat bantuan permodalan sebagai antisipasi dampak Covid-19.

Kemudian, program untuk Rumah Tidak Layak huni (RTLH) 50 unit. Ada juga usaha Z mart, Z auto (bengkel), kafe yang diberi nama Z kopi yang dikelola santripreneur dan mereka sebelumnya telah mengikuti training.

Abdul Halim Muslih optimistis bantuan yang disalurkan dapat berkembang serta dimaksimalkan dengan baik. Melihat kesuksesan ZChicken di banyak tempat, ini bisa menjadi peluang warga Bantul agar bisa semakin berdaya dan mencapai kemandirian ekonomi.

"Hal ini tentu sejalan dengan beberapa program yang dimiliki Pemkab Bantul yang ditujukan untuk mengangkat perekonomian masyarakat yang hidup di bawah garis kemiskinan. Semoga para penerima manfaat dapat menjaga amanah yang diberikan, sehingga bantuan yang diberikan muzaki melalui Baznas dapat memberi banyak keberkahan," kata bupati. (*)