Guru dan Siswa Iuran, Droping Air Bersih ke Gunungkidul

Guru dan Siswa Iuran, Droping Air Bersih ke Gunungkidul

KORANBERNAS.ID -- SMK Negeri 1 Sewon yang berlokasi di Dusun Pulutan Desa Pendowoharjo Kecamatan Sewon Bantul mengadakan bakti sosial distribusi air bersih.

Lokasi sasaran adalah Dusun Tungu Desa Girimulyo  Kecamatan Panggang Gunungkidul. Sejumlah 20 truk tangki air dilepas epala SMKN 1 Sewon Dra Hj Sudaryati MPd, Selasa (13/8/2019).

“20 tangki air ini sumber dananya berasal dari iuran guru, karyawan serta para siswa mulai kelas X hingga kelas XII. Setiap tahun kami mengadakan kegiatan baksos,” kata Jatmiko SPd, Ketua Adiwiyata Sekolah didampingi pengurus kegiatan Purwanti SPd.

Kepada koranbernas.id di sekolah setempat sebelum pemberangkatan, dia menyampaikan baksos merupakan wujud kepedulian sekolah terhadap lingkungan.

Selain itu, juga untuk menanamkan  jiwa sosial kepada seluruh warga sekolah.

Dipilihnya dusun tersebut setelah melihat langsung ke lokasi, warganya sangat membutuhkan air bersih.

Selama ini dusun dengan 200 Kepala Keluarga (KK)  itu hanya mengandalkan  air tadah hujan, maupun mata air yang kini mengering.

Jaringan PDAM belum bisa menjangkau ke rumah warga setempat. “Ini sudah ketiga kalinya kami menggelar baksos ke sana,” katanya.

Dia berharap baksos bisa menanamkan karakter seluruh warga sekolah baik siswa, karyawan ataupun guru.

“Khususnya untuk jiwa kebersamaan, kepekaan  sosial dan welas asih kepada sesama,” kata Sudaryati. (sol)