Harga Daging Ayam dan Tempe Mencapai Rekor Tertinggi Sepanjang Lebaran

Harga Daging Ayam dan Tempe Mencapai Rekor Tertinggi Sepanjang Lebaran

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Harga daging ayam ras dan tempe di Pasar Tumenggungan di Kabupaten Kebumen mencapai harga tertinggi selama Lebaran. Peningkatan jumlah konsumen menjadi penyebab kenaikan harga pangan itu.

Pengamatan koranbernas.id di pasar pagi dan pasar Tumenggungan di Kecamatan Kebumen, Kabupaten Kebumen, Kamis (5/5/2022), menunjukkan persediaan daginga ayam ras cukup melimpah. Harga daging ayam ras di semua lapak seragam, Rp 45.000 sekilo.

"Seingat saya, baru kali ini harga daging ayam sampai Rp 45.000 sekilo," ujar seorang pedagang ikan laut dan air tawar di los ikan dan daging.

Harga ikan, juga naik, tapi persentase kenaikan tidak setinggi kenaikan harga daging ayam.

Pedagang tempe juga menaikkan harga lebih dari 100 persen. Sepotong tempe dengan berat kurang sari dua ons, di hari biasa Rp 2.500 sepotong, pada hari keempat Lebaran menjadi Rp 7.000. Berkurangnya pasokan tempe membuat pedagang menaikkan harga tidak sewajarnya.

Beberapa pedagang daging ayam mengungkapkan, konsumen Lebaran tahun ini meningkat drastis. Juga peningkatan jumlah pemudik dan penerima bantuan sosial tunai. Kedua, kelompok konsumen daging ayam yang diperkirakan menjadikan permintaan daging ayam naik drastis. Ketika permintaan tinggi, pedagang daging eceran menaikan harga. (*)