Jarak Tempuh Warga Pejagoan ke Kebumen Makin Dekat

Jarak Tempuh Warga Pejagoan ke Kebumen Makin Dekat

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN—Jarak tempuh warga Kecamatan Kebumen menuju Kecamatan Pejagoan dan sebaliknya, ke depan akan lebih cepat dan nyaman. Saat ini, sedang dibangun jembatan gantung membentang di atas Sungai Luk Ulo, yang menghubungkan kedua wilayah.

Pembangunan jembatan gantung, dilakukan secara bergotorng royong antara warga dengan personel Kodim 0709 Kebumen.

Saat acara peletakan batu pertama pembangunan jembatan gantung, Komandan Kodim 0709 Kebumen Letkol Kav MS Prawira Negara Matondang mengatakan, jembatan gantung ini memiliki arti penting untuk mempercepat waktu tempuh masyarakat di dua wilayah.

Selama ini, untuk menuju Pejagoan dan sebaliknya ke Kecamatan Kebumen, masyarakat harus menempuh jalan memutar dan jauh.

“Kami berharap, dengan adanya jembatan gantung ini warga bisa memanfaatkannya dengan baik. Jembatan akan cukup kuat dilintasi pejalan kaki, maupun warga yang mengendarai sepeda motor dan sepeda,” katanya.

Jembatan gantung ini, mulai dibangun di Kelurahan Panjer, Kecamatan Kebumen Rabu (21/1/2020). Pembangunan melibatkan puluhan warga dan personel TNI dari Kodim 0709 Kebumen.

“Ini sekaligus merupakan upaya kami untuk membangun kedekatan dengan warga,” terang Dandim.

Selain warga, upaya membangun kedekatan dan sinergi juga dilakukan dengan awak media. Dandim berinisiatif menggelar acara coffee morning, Rabu (21/1/2020) di Makodim Kebumen.

Dalam kesempatan itu, MS Prawira Negara mengatakan, hubungan antara media dan anggota Kodim 0709 Kebumen, selama ini sangat harmonis.

“Semoga bisa terjaga hubungan ini. Tujuan silaturahmi supaya kita saling mengenal, memahami dan terjalin pengertian dalam melaksanakan tugas masing-masing,“ kata Prawira Negara.

Wartawan atau media bisa memberitakan fungsi, tugas Kodim 0709 secara professional. Selaigus mengekspos kegiatan-kegiatan Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang bertugas di bawah Korem 072 Pamungkas. (SM)