KSM Sejahtera Klaten Mengolah Sampah Warga

KSM Sejahtera Klaten Mengolah Sampah Warga

KORANBERNAS.ID, KLATEN -- KSM (Kelompok Swadaya Masyarakat) 'Sejahtera' Desa Kahuman Kecamatan Ngawen Kabupaten Klaten dibentuk awal tahun 2021. Tujuannya untuk mengolah dan mengelola sampah warga.

Meski usianya masih sangat muda namun kiprah KSM 'Sejahtera' sudah dirasakan warga. Terbukti di wilayah Desa Kahuman nyaris tidak terlihat tumpukan sampah.

Sebab, sampah warga diambil oleh pengurus, selanjutnya dibawa ke tempat pengolahan sampah di Dukuh Tronanggan RT 8 RW 2 Desa Kahuman Kecamatan Ngawen menggunakan sepeda motor roda tiga milik Pemerintah Desa Kahuman.

Ketua KSM 'Sejahtera' Dedy Dwi Purnomo menceritakan, sejak dibentuk KSM yang dia pimpin itu langsung beroperasi mengambil sampah warga di depan rumah masing-masing.

Sebelumnya, Pemerintah Desa Kahuman telah membagikan sejumlah tong sampah kepada masing-masing RT, belum ke setiap rumah.

"Tong sampah itu diberikan desa kepada setiap RT. Sejak awal hingga sekarang pun belum semua rumah punya tong sampah. Warga yang belum punya tong, sampahnya dibungkus plastik dan ditumpuk depan rumah. Selanjutnya tugas kami yang mengambil dan membawanya ke sini," kata Dedy di tempat pengolahan sampah Dukuh Tronanggan Desa Kahuman, baru-baru ini.

Untuk kelancaran proses pengambilan sampah warga kata dia, dirinya ikut muter (keliling) mengambili sampah. “Sebab, kalau yang mengambili sampah hanya satu orang tentu tidak efektif,” ujarnya.

Diakui, sebenarnya kesadaran warga memilah sampahnya dari rumah sudah cukup tinggi. Namun, warga mungkin malas memilah karena terkendala tempat. Sebab, tidak semua rumah mempunyai tong sampah.

Meski bekerja dengan kondisi yang serba terbatas karena tidak memiliki gedung pengolahan sampah dan hanya mendapatkan pinjaman satu unit sepeda motor roda tiga dari Pemerintah Desa Kahuman, tidak menyurutkan semangat pengurus KSM untuk bekerja.

Bahkan sebaliknya, dengan keterbatasan yang dimiliki justru semakin menggugah semangat mereka mengambil sampah warga.

Semangat pengurus KSM 'Sejahtera' semakin bertambah seiring diterimanya bantuan satu unit sepeda motor roda tiga dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Klaten pada awal 2023.

Saat ini, pengambilan sampah warga dilakukan menggunakan sepeda motor bantuan itu.  Sampah yang dibawa ke tempat pengolahan sampah selanjutnya dipilah-pilah oleh pengurus.

Sampah organik yang masih bisa dimanfaatkan dikumpulkan menjadi satu, begitu juga sampah nonorganik. Sedangkan residu atau sampah yang sudah tidak bisa dipakai dikumpulkan untuk diurug.

Dedy yang juga bekerja sebagai security salah satu tempat bimbingan tes di Jalan Merbabu Klaten atau tepatnya di depan Stadion Trikoyo  Klaten itu mengatakan, pekerjaan pasti ada suka dan dukanya. Begitu juga mengelola sampah warga dengan segala keterbatasan.

Meski kondisinya demikian dirinya bersama pengurus KSM 'Sejahtera' yang lain menjalani pekerjaan mengolah dan mengelola sampah itu dengan suka. Apalagi keluarga mendukung dan tidak mengganggu pekerjaannya sebagai seorang security. (*)