Pompa Air Bertenaga Gas Bantuan Kementerian ESDM Lebih Irit

Pompa Air Bertenaga Gas Bantuan Kementerian ESDM Lebih Irit

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) akan menerima bantuan 250 pompa air bertenaga gas dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI. Pompa air tersebut rencananya datang akhir Agustus atau awal September.

Kepala DKPP Bantul, Joko Waluyo, kepada wartawan di sela-sela rapat dengan komisi B DPRD Bantul, Senin (8/8/2022), menjelaskan tahun lalu juga sudah diberikan 500 unit dan turun dua termin masing-masing 250 unit.

“Bantuan yang telah diterima sudah dibagikan kepada kelompok tani,” kata Joko.

Ternyata, setelah digunakan oleh petani, pompa bertenaga gas ini lebih hemat dibanding menggunakan BBM (Bahan Bakar Minyak), sehingga petani lebih diuntungkan. “Nilai bantuan sekarang berapa, belum tahu pasti  karena belum kita terima,” katanya,

Menurut Joko, keberadaan pompa air ini tentu sangat bermanfaat bagi petani. Terlebih sekarang mulai memasuki musim kemarau. Sejauh ini di Kabupaten Bantul belum ada laporan kekeringan yang melanda lahan pertanian.

“Biasanya kekeringan itu di wilayah Dlingo, Imogiri dan Pajangan. Tapi sampai sekarang laporan belum ada,” katanya.

Meski demikian upaya antisipasi tetap dilakukan. Selain penyediaan pompa air juga ada pembuatan sumur dangkal  dan pembuatan parit.

Salah seorang warga Nyangkringan Bantul mengatakan rencana bantuan pompa air tersebut disambut gembira. “Pompa air besar manfaatnya bagi petani,” katanya. (*)