Satu Sarung Bertiga Tendang Bola

Satu Sarung Bertiga Tendang Bola

KORANBERNAS.ID – Berbagai kegiatan perlombaan unik diselenggarakan Korem 071/Wijayakusuma di Makorem setempat Sokaraja Banyumas, Senin (2/9/2019).

Satu di antaranya adalah lomba balap sarung tendang bola. Peserta lomba terdiri dari tiga orang masuk di dalam satu sarung. Dengan ruang gerak sangat terbatas mereka harus mampu adu cepat di lintasan yang terbuat dari tali rafia hitam, sambil menendang bola.

Siapa cepat tim itulah pemenangnya. Aksi para peserta mengundang tawa penonton ketika mereka berjejal-jejal dan sulit melangkahkan kakinya.

Lomba lain yang juga tak kalah seru yaitu sunggi tampah tendang bola, gigit kelereng tendang bola dan memindahkan tepung secara estafet.

Ada pula lomba bola volly putra dan tenis lapangan putra maupun wood ball dengan peserta perwakilan Persit Jajaran Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro.

Kemeriahan acara itu merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT ke-58 Korem 071/Wijayakusuma.

Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Kav Dani Wardhana S Sos MM M Han saat memimpin Apel Pembukaan Lomba antar Satuan jajaran Korem 071/Wijayakusuma menyampaikan, tujuan kegiatan ini untuk mempererat tali persaudaraan, silaturahim antara prajurit dan PNS Korem 071/Wijayakusuma maupun Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071/Wijayakusuma.

“Segenap prajurit dan PNS serta Persitnya akan saling mengenal satu sama lain, dan dengan demikian ending-nya satuan Korem 071/Wijayakusuma semakin solid," kata Danrem.

Kegiatan ini juga mampu membangkitkan semangat penanaman nilai-nilai kebersamaan, kekeluargaan dan semangat mencintai satuan.

"Kegiatan ini bukan untuk mencari prestasi ataupun juara namun. Pada intinya untuk lebih mengenal lebih dekat segenap anggota Korem 071/Wijayakusuma dan jajarannya,” kata dia.

Jalannya lomba kegembiraan. Di akhir kegiatan dilaksanakan Tasyakuran HUT Korem 071 dipimpin Danrem, ditandai pemotongan tumpeng yang diberikan kepada prajurit termuda.

Pemotongan tumpeng disusul oleh para Dandim jajaran, selanjutnya semua prajurit TNI dan Persit Jajaran Korem duduk bersama menikmati sajian tumpeng penuh kebersamaan dan kekeluargaan. (iry)