Warga Memanfaatkan Wifi Desa untuk Belajar Jarak Jauh

Warga Memanfaatkan Wifi Desa untuk Belajar Jarak Jauh

KORANBERNAS.ID, KLATEN -- Langkah Pemerintah Desa Mayungan, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Klaten, memasang fasilitas wifi di kantor desa layak diapresiasi. Pasalnya fasilitas tersebut sangat bermanfaat bagi banyak warga, terutama pada saat pandemi Covid-19 yang mengharuskan sistem pembelajaran jarak jauh. 

 

Seperti yang dirasakan Mako Bima Pradopo, siswa kelas 7D SMP Negeri 1 Mayungan. Saat ditemui di Kantor Desa Mayungan, dia mengaku datang pagi hari untuk mengerjakan tugas yang diberikan guru. 

 

"Lagi garap tugas seni budaya, pak. Di sini (kantor desa) bisa garap karena ada wifi. Baru sekali ini ke sini kok, pak," katanya kepada koranbernas.id.

 

Sebenarnya, kata dia, mengerjakan tugas di rumah juga bisa dengan minta bantuan orang tua. Namun pembelajaran jarak jauh ternyata membutuhkan biaya untuk membeli pulsa. 

 

Upaya yang sama dilakukan beberapa teman Bima, panggilan Mako Bima Pradopo, yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Teman-temannya tersebut mengaku tengah mengerjakan tugas IPS yang diberikan guru. 

 

Kepala Desa Mayungan, H Sukaemi, mengatakan pihaknya telah tiga tahun memasang fasilitas wifi di kantor desa. Pemasangan wifi tersebut awalnya dimaksudkan untuk memudahkan pengiriman laporan secara online

 

Menurut dia, wifi tersebut tidak hanya bisa digunakan oleh pemerintah desa. Seluruh warga boleh menggunakan karena fasilitas tersebut juga milik warga. "Wifi ini milik warga juga. Jadi semua warga boleh menggunakan. Kapan saja silahkan, dua puluh empat jam kami terbuka, " ujarnya. 

 

Sukaemi menambahkan, dikarenakan pada saat pandemi Covid-19 ini ada juga warga yang memanfaatkan wifi pada malam hari, maka kantor desa ada petugas yang menjaga. 

  Selain kantor desa, fasilitas wifi juga telah dipasang di tempat umum di Desa Mayungan. Seperti taman yang tengah diprogramkan. Dari 11 RW yang ada di wilayah Desa Mayungan, semuanya telah memiliki taman sebagai ruang terbuka hijau. Dan yang lebih menarik lagi, dari 11 RW tersebut, tiga RW di antaranya telah memiliki fasilitas wifi. (eru)